JAKARTA, iNewsJambi.id - Merasa disepelekan sang anak, Ayah dari Syakir Daulay, M. Hasan Daulay, mencurahkan isi hatinya melalui akun Instagram pribadinya.
Dalam unggahannya, ayah dari Syakir dan Zikri itu tampak menyinggung soal anaknya yang telah sukses dan memiliki karir bagus di perantauan.
"Kamu tak sukses seperti sekarang ini, jika tidak dirantaukan orang tuamu. Walau hidup dalam rantau itu susah," tulis Hasan Daulay dikutip dari okezone.com, Minggu (26/2/2023).
Hasan menyadari bahwa hidup di perantauan tidaklah mudah. Akan tetapi, setelah anaknya berhasil dan hidup sukses, bukan berarti ia bisa dengan mudah menyepelekan orangtuanya begitu saja.
"Yang namanya ngerantau ya susah-sudah dahulu, baru senang kemudian. Setelah sukses orang tua malah kamu sepelekan," sambungnya.
Lewat tulisannya, Hasan juga mengingatkan bahwa kasih sayangnya pada Syakir akan selalu menyayangi anaknya hingga akhir hayatnya. Sedangkan kasih sayang orang lain padanya hanya sebatas jika ia memiliki uang saja.
"Sesayang-sayang orang lain padamu hanya pada saat kamu ada uang, tapi sesayang-sayang orang tua pada anak sampai akhir hayatnya," pungkasnya.
Sementara itu beberapa hari lalu, Zikri Daulay sempat melayangkan sindiran pada adiknya di Instagram. Dalam tulisannya, Zikri sempat mengatakan bahwa ibunya sampai menangis lantaran pesannya tak pernah dibalas oleh Syakir.
"Kurang komunikasi? Jadi setiap hari ibu saya chat dia sampe nangis gak pernah dibales itu berarti apa ya?," tulis Zikri Daulay. (ris)
Editor : Monas Junior