get app
inews
Aa Text
Read Next : Efek Merusak Narkoba pada Psikologi dan Mental

Polisi Tangkap Caleg Gagal, Buntu Habis Uang Jadi Pengedar Sabu

Sabtu, 31 Agustus 2024 | 20:03 WIB
header img
Polda Sumsel saat ekspose pengungkapan kasus narkoba dengan salah satu tersangka seorang caleg gagal. Foto: iNews.id

PALEMBANG, Jambi.iNews.id - Ditresnarkoba Polda Sumatera Selatan (Sumsel) menangkap 23 tersangka kasus narkoba sepanjang Agustus. Satu di antara mereka caleg gagal yang kehabisan uang dan nekat menjadi pengedar sabu.

Wadirresnarkoba Polda Sumsel AKBP Harissandi mengatakan, dalam pengungkapan kasus tersebut diamankan barang bukti 7 kilogram narkotika jenis sabu.

Narkoba ini kemudian dimusnahkan dengan cara diblender dan diberi cairan pembersih.

"Ada 13 laporan polisi dengan 23 tersangka yang ditangkap. Kemudian barang bukti yang diamankan sebanyak 7.415,45 gram sabu dan 589 butir pil ekstasi yang sepanjang Agustus ini," ujarnya, Sabtu (31/8/2024).

Menurutnya, ada salah satu tersangka berinisial AH yang merupakan mantan calon legislatif (caleg). Namun AH gagal saat maju Pileg 2024 di Kota Lubuklinggau.

"Salah satu tersangka ini (AH) mantan calon caleg gagal. Dari keterangan tersangka dia menjadi pengedar karena buntu (kurang uang)," katanya.

Polisi menangkapnya dengan metode undercover buy atau penyaraman. Dia diamankan di salah satu hotel di Kota Lubuklinggau.

"Dia (tersangka) yang mengantarkan barang bukti ke hotel dan langsung kami tangkap dengan barang bukti seberat 200 gram," katanya.

Akibat perbuatannya, para tersangka dijerat dengan Pasal 114 ayat 2 dan Pasal 112 ayat 2 UU RI Tahun 2009 tentang Narkotika. Ancamannya hukuman mati atau kurungan penjara seumur hidup. (uda)

Sumber: iNews.id

Editor : Monas Junior

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut