Kawasan Candi Muarojambi Tergenang Banjir, Pasar Kuliner Terapung Diserbu Wisatawan

Azhari Sultan Jambi
Kawasan situs Candi Muarojambi di Kabupaten Muarojambi, Jambi masih tergenang banjir. Ternyata momen banjir ini merupakan berkah tersendiri bagi pedagang pasar terapung yang menjual kue tradisional.Foto: Azhari

MUAROJAMBI, iNewsJambi.id- Kawasan situs Candi Muarojambi di Kabupaten Muarojambi, Jambi masih tergenang banjir. Ternyata momen banjir ini merupakan berkah tersendiri bagi pedagang pasar terapung yang menjual kue tradisional.

Para pengunjung yang datang, dari dewasa, anak-anak hingga pasangan muda-mudi tidak hanya menikmati candi terluas di Asia Tenggara, tetapi juga menikmati sensasi pasar kuliner terapung.

Seperti, genangan air yang merendam pelataran Candi Astano Muarojambi akibat luapan Sungai Batanghari, dimanfaatkan pedagang sebagai lokasi pasar kuliner terapung.

Mereka dengan menggunakan perahunya, menjajakan sejumlah kue tradisional, seperti padamaran, klepon, pare dan pisang goreng.

"Kami menyebutnya pasar apung, yang menjajakan tentang kuliner masakan tradisional Muarojambi," kata pengelola pasar apung, Wati, Senin (29/1/2024).

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network