JAMBI, iNewsJambi.id - Anggota TNI akhirnya berhasil mengevakuasi dan menerangkan Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Hartono dari dalam hutan. Ia diangkut menggunakan Helikopter super puma milik TNI AU.
Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol Mulia Prianto ketika dikonfirmasi membenarkan jika Kapolda Jambi telah berhasil dievakuasi. Kapolda langsung di bawa ke Posko KONI Bangko.
"Kapolda akan dirawat dulu di Merangin," ujarnya, Selasa (21/2/2023).
Dikatakannya, jika kondisi sudah stabil, baru Kapolda rencananya akan diterbangkan ke Kota Jambi untuk selanjutnya dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara Jambi.
“Jika kondisi stabil langsung diterbangkan ke Jambi ke rumah sakit Bhayangkara,” jelasnya.
Setelah berhasil mengevakuasi Kapolda Jambi, tersisa dua orang anggota Polda Jambi yang berada di lokasi jatuhnya helikopter.
“Di lokasi masih tersisa 2 orang yaitu Korpripim Kompol A Yani dan mekanik Aipda Susilo,” pungkas Mulia. (Tra)
Berikut video evakuasi Kapolda Jambi Klik DISINI
Editor : Monas Junior