get app
inews
Aa Text
Read Next : BREAKING NEWS Mulai Hari Ini Pemprov Jambi Larang Angkutan Batubara Lalui Jalur Sungai Batanghari 

Macet Truk Batu Bara 24 Jam di Jambi Mulai Mengurai

Rabu, 01 Maret 2023 | 14:36 WIB
header img
Kondisi ditengah kemacetan truk batu bara. Foto: Hadian Rizki/iNewsJambi.id

BATANGHARI, iNewsJambi.id - Macet akibat truk muatan batu bara di Desa Simpang Karmeo, Kecamatan Batin XXIV, Kabupaten Batanghari, Provinsi Jambi, masih terjadi hingga siang ini, Rabu (1/3/2023).

Perkembangan pukul 14.20 wib, kemacetan yang hampir 24 jam di titik itu, kini sudah mulai mengurai. Seperti diungkap Abdullah, warga Desa Simpang Karmeo.

"Iya, masih macet hingga siang ini. Tetapi arus lalu lintas sudah bisa berjalan meskipun padat merayap," ungkap Abdullah warga Desa Simpang Karmeo kepada iNewsJambi.id, Rabu (01/03/2023).

Dikatakan Abdullah, meskipun sudah bisa berjalan perlahan, dikhawatirkan akan kembali terjadi kemacetan total pada saat sore hari nanti.

"Karena volume kendaraan yang melintas, terutama armada angkutan batu bara akan terus bertambah," ujarnya.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Batanghari AKP Sudiharsono menyebutkan, saat ini arus lalu lintas sudah bisa berjalan dua arah.

"Iya, sudah bisa berjalan tapi dengan kondisi perlahan," kata Kasat Lantas Polres Batanghari AKP Sudiharsono. (riz)

Editor : Monas Junior

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut