JAMBI, iNewsJambi.id - Bakal Calon Walikota (Bacawako) Jambi dr Maulana, memberangkatkan umrah 9 Mak Mak warga Kota Jambi, hari ini Rabu (17/1/2024).
Tak hanya itu, Maulana beserta istri langsung mendampingi 9 orang Mak Mak yang beruntung itu ke tanah suci.
"Alhamdulillah kita bisa umrah bersama Mak Mak yang beruntung saat zikir akhir tahun lalu," ungkap dr Maulana, di kediamannya.
Dijelaskan Ketua DPD PAN Kota Jambi ini, 9 orang yang berangkat umrah hari ini merupakan Mak Mak yang beruntung dapat hadiah umrah saat zikir akhir tahun 2023 lalu.
Selain itu, ini juga niat Maulana beserta istri yang ingin terus memantapkan keimanan umat muslim Kota Jambi. Dengan langsung umrah ke Tanah Suci, diharap keimanan Mak Mak yang ikut maupun yang belum berangkat umrah, terus bertambah setiap harinya.
Maulana beserta istri, memohon doa kepada warga Kota Jambi atas keselamatan dan kelancaran ibadah umrah mereka.
"Kami mohon doanya agar kami dilancarkan dan diberi kesehatan selama ibadah umrah ini," ungkapnya.
Bagi tim pemenangan maupun warga Kota Jambi yang ingin terus berbuat bagi Kota Jambi lewat dirinya, diminta Maulana untuk silaturahmi ke posko pemenangan Maulana atau Rumah Pemenangan Maulana (RPM) di Thehok, Kota Jambi.
"Silakan main main dan koordinasi di RPM, banyak yang satu visi misi dengan kita di sana," jelas Maulana.
Untuk diketahui, dr Maulana adalah salah satu kandidat Bacawako Jambi yang sudah mendapat rekomendasi partai. Maulana mendapat rekomendasi dari Partai PAN untuk maju sebagai Bacawako Jambi 2024. (nas)
Editor : Monas Junior