get app
inews
Aa Text
Read Next : Opini : Hoax dan Pembodohan Terstruktur, Taktik Panik dan Manipulasi dalam Pertarungan Politik

Penumpang Jadi Pilot Dadakan Saat Penerbangan, Berhasil Daratkan Pesawat dengan Selamat

Kamis, 12 Mei 2022 | 10:59 WIB
header img
Seorang penumpang tak berpengalaman di dunia penerbangan berhasil mendaratkan pesawat yang dia tumpangi setelah pilotnya tiba-tiba jatuh sakit. Foto/CBS

Kemudian suara penumpang itu tampak memudar, sehingga pengontrol lalu lintas udara di Fort Pierce meminta nomor ponselnya agar pengontrol di Bandara Internasional Palm Beach dapat berkomunikasi dengannya lebih jelas. 

Pengendali lalu lintas udara, Robert Morgan, yang seorang veteran 20 tahun, mengambil alih komando pada saat itu, membujuk penumpang tersebut untuk mendarat dengan aman. 

“Salut untuk pilot baru," puji pengontrol lalu lintas udara setelah pesawat meluncur mulus di landasan. Morgan mengatakan kepada WPBF bahwa dia merasa berada di tempat yang tepat pada waktu yang tepat. 

“Saya tahu pesawat itu terbang seperti pesawat lainnya. Saya hanya harus membuatnya tetap tenang, mengarahkannya ke landasan pacu dan hanya memberitahunya bagaimana mengurangi kekuatannya sehingga dia bisa turun ke darat. Rasanya sangat menyenangkan untuk membantu seseorang,” kata Morgan. 

Juru bicara Administrasi Penerbangan Federal Rick Breitenfeldt membenarkan bahwa pesawa itu hanya berisi pilot yang jatuh sakit dan penumpang pria. 

Badan, melalui email, mengaku sedang menyelidiki insiden tersebut. Belum ada penjelasan segera tentang kondisi pilot, dan pihak berwenang tidak merilis identitas mereka.
 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut