Jaga Kamtibmas, Puluhan Pucuk Senpi Diserahkan Warga ke Polisi

ari soejono
Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Prianto

JAMBI, iNewsJambi.id – Sebanyak 73 pucuk (senpi) jenis rakitan dari berbagai daerah berhasil diamankan Polda Jambi dan jajarannya.

Senpi tersebut berasal dari masyarakat yang menyerahkan langsung ke petugas dengan kesadaran diri.

Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Prianto mengatakan, ada sebanyak 73 senpi rakitan yang telah diserahkan masyarakat ke polisi terhitung dari tanggal 22 November hingga 5 Desember.

"Ini semua demi mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif di tengah masyarakat di Jambi,” kata Mulia, Selasa (6/12/2022).

Diakuinya, selama ini Polda Jambi dan jajaran terus mengimbau warga tentang penyalahgunaan senpi ini hingga berbuah manis.

Atas kesadaran masyarakat menyerahkan senpi rakitan ini ke jajaran Polda Jambi, Kabid Humas mengapresiasi hal tersebut.

“Terima kasih atas kesadarannya, kami juga terus mengimbau warga yang main memiliki senpi agar menyerahkan senpi rakitannya pada kepolisian,” kata dia.

Berikut data penyerahan senpi rakitan di Polres jajaran Polda Jambi:

1. Polres Batanghari: 8 Pucuk
(Senpi rakitan/kecepek laras panjang)

2. Polres Merangin: 21 Pucuk
(20 senpi rakitan/kecepek laras panjang dan 1 senpi rakitan revolver)

3. Polres Tebo: 11 pucuk
(Senpi rakitan/kecepek laras panjang)

4. Polres Bungo: 11 Pucuk
(Senpi rakitan/kecepek laras panjang)

5. Polres Sarolangun: 22 Pucuk
(Senpi rakitan/kecepek laras panjang)

Terdiri dari 72 pucuk senpi rakitan/kecepek laras panjang dan 1 pucuk senpi rakitan revolver.

Editor : Azhari Sultan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network