Maulana Pasca tak Lagi Jadi Wakil Wali Kota Jambi : Lebih Banyak Waktu untuk Masyarakat

Alpadli Monas
Maulana (kiri) bersama masyarakat dalam satu acara.

JAMBI, iNewsJambi.id - Dr Maulana kini lebih santai, pasca tak lagi jadi Wakil Wali Kota Jambi. Ia mengaku lebih banyak waktu untuk keluarga dan bersosialisasi dengan masyarakat.

Kepada media, Maulana bercerita, sejak mengakhiri masa jabatannya, ia jauh lebih santai karena tak lagi terikat protokoler. Selain itu, waktu untuknya bermasyarakat jauh lebih banyak dari sebelumnya.

"Sekarang malah tambah banyak waktu untuk masyarakat. Ini yang saya sukai, langsung bersentuhan dengan masyarakat," ungkap Maulana.

Hari harinya kini diisi dengan berkunjung ke masyarakat dari rumah ke rumah. Kegiatan masyarakat yang selama ini tak bisa datangi, kini bisa.

"Manusia itu makhluk sosial. Ketika ia bersosialisasi, maka lengkaplah hidup manusia. Saya selalu bahagia jika langsung bersentuhan dengan masyarakat," beber dr Maulana, lagi.

Apalagi sejak dipercaya menjadi Ketua DPD PAN Kota Jambi, Maulana mengaku lebih bersemangat bisa berjuang untuk masyarakat bersama kader dan simpatisan PAN Kota Jambi. (nas)

Editor : Monas Junior

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network