Pernikahan beda usia itu menjadi perbincangan warga dan netizen. Video dan foto pernikahan beda usia sangat jauh ini pun viral setelah dibagikan ke media sosial.
Hasil jepretan foto Nuna Lee yang turut meramaikan pernikahan kedua mempelai (Foto: Nuna Lee)
Dalam video tampak mempelai beda usia itu, bahagia. Mereka tak canggung bersanding dalam acara resepsi pernikahan yang digelar pada Rabu 18 Mei 2022 lalu.
Sebelum foto-foto itu, tampak dalam video mempelai pria, Sondani diarak oleh keluarga dan kerabat datang ke rumah mempelai wanita Via. H Sondani mengenakan jas hitam, kemeja putih, celana hitam, dan kopiah, plus sepatu hitam mengkilat.
Beberapa wanita membawa bingkisan berisi seserahan yang akan diberikan kepada keluarga penganin wanita. Bahkan, rombongan pengantar Sondani ke acara pernikahan di kediaman mempelai wanita diberikan uang Rp25 ribu per orang.
Setelah tiba, pengantin pria Sondani dipersilakan masuk ke rumah dan dipertemukan dengan mempelai wanita, Via.
Via yang mengenakan gaun pengantin putih dihiasi rangkaian bunga melati itu pun mencium tangan suaminya sambil diiringi doa yang dipimpin oleh tokoh agama setempat. Warga yang hadir pun mengucapkan amin.
Sementara menurut Nuna Lee, perias dan dokumentasi foto bagi kedua mempelai mengatakan kalau Sondani tersebut adalah warga Arjawinangun dan sudah lama menduda ditinggalkan istrinya karena meninggal dunia.
"Pak Haji Sondani sendiri dikenal sebagai juragan tanah dan pengusaha ternak sapi di kampungnya," ujar Nuna Lee, saat di hubungi iNewsCirebon.id, Jumat (20/5/2022) malam.
Ketika sesi akad nikah, saat itu Sondani membawa rombongan keluarga besarnya sebanyak 3 bus, termasuk anak dan cucu ikut mengantar Sondani saat itu.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait